Rumaisa, Santriwati Hafizhah 30 Juz Pertama SMPIT Nurul Islam Tengaran


 
Sore lusa hari Jumat (26/4) menjadi momen kebanggaan bagi keluarga besar SMPIT Nurul Islam Tengaran yang bernaung di bawah YPI Sabilul Khoirot, Kabupaten Semarang. Pasalnya, seorang santriwati telah berhasil menyelesaikan hafalan Al-Qur'an 30 juz secara tuntas. Nama lengkapnya Rumaisa Himmatu Sholihah.

Santriwati kelas 9 yang berasal dari Kota Semarang ini mengikuti Program Akselerasi Tahfizh Al-Qur'an di bawah bimbingan Ustadzah Nur Syarifah, S.PdI Al Hafizhah. 30 juz hafalan yang dilaluinya selesai tepat pada hari terakhir pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Kompetensi (UNBK) Kamis, 25 April 2019.




Jumat itu, bersama dengan kedua orangtuanya, juga di hadapan seluruh santriwati kelas 9, secara simbolik melakukan tasmi' hafalan satu lembar terakhir dari juz yang dihafalnya.
_"Orang yang telah menghafalkan Al-Qur'an berarti Allah sudah menitipkan di dadanya ilmu. Ia menjadi kebanggaan bagi dirinya dan umat. Orang yang hafal Al-Qur'an berarti telah meraih kesuksesan dunia sekaligus akhirat. Berbeda dengan prestasi-prestasi lain di dunia. Dan semoga tak hanya berhenti pada selesai menghafal, tapi selanjutnya memiliki kemampuan dalam memahami tafsir Al-Qur'an"_, begitu tutur Ustadz M. As'ad Mahmud, Lc. yang memberikan taujih dalam kesempatan tersebut dan menutupnya dengan panjat doa.


Dengan ini, berarti Rumaisa menjadi santriwati Hafizhah Al-Qur'an pertama SMPIT Nurul Islam Tengaran, menyusul para santriwan yang telah banyak menyelesaikan hafalan Al-Qur'an 30 juz.
Semoga prestasi ini menjadi keberkahan bagi Mbak Rumaisa beserta keluarga, juga seluruh keluarga SMPIT Nurul Islam Tengaran dan YPI Sabilul Khoirot.
(humas/umar) sumber : fb nurul islam tengaran

Comments

Popular posts from this blog

BELAJAR KEARIFAN DAKWAH DARI WALISONGO (CERAMAH HALAL BIHALAL Ust. SALIM A. FILLAH)

KEKUATAN DOA